Pendahuluan :
Dalam
pelajaran kita yang lebih dulu, telah kita ketahui kejurusan mana dunia
kita sedang pergi dan
akan sampai di mana. Bahwa sejarah dunia ini
akan berakhir dengan kedatangan Yesus untuk mendirikan kerajaan-Nya yang
kekal itu adalah suatu kepastian menurut Kitab Suci.
Jika Kitab Suci telah menjelaskan bahwa Yesus Kristus pasti akan datang
kembali, dan waktu kedatangan-Nya tidak seorang pun yang mengetahuinya,
maka selaku umat yang beriman, tentu kita ingin mendapatkan petunjuk yang
lebih lanjut yang perlu diperhatikan sebagai tanda-tanda menjelang
kedatangan-Nya itu.
Sebenarnya Yesus sendiri mengetahui dengan pasti apa yang terjadi dengan
dunia ini di masa mendatang. Yesus mengetahui bila kesudahan dunia
ini, karena siapakah yang lebih mengetahuinya daripada dia yang telah
menjadikan dunia ini pada mula pertama ?
Untuk memberikan pedoman kepada umat Allah mengenai kesudahan dunia ini
dan apa yang akan terjadi menjelang kedatanganNya maka Yesus telah
memberikan beberapa petunjuk.
Setelah Yesus meyakinkan murid-murid-Nya bahwa Ia akan datang kembali,
maka murid-murid-Nya bertanya kepada-Nya : "Katakanlah kepada kami,
bilamanakah itu akan terjadi dan apakah tanda kedatangan-Mu dan tanda
kesudahan dunia ?" Jawab Yesus kepada mereka , "Waspadalah
supaya jangan ada orang yang menyesatkan kamu ! Sebab banyak orang akan
datang dengan memakai nama-Ku dan berkata : Akulah Mesias, dan mereka akan
menyesatkan banyak orang." Matius 24:6,7.1. PERANG DAN USAHA PERDAMAIAN SEKARANG INI ADALAH TANDA KEDATANGAN YESUS
Yesus
berkata, "Kamu akan mendengar perang atau kabar-kabar tentang perang.
Namun berawas-awaslah, jangan kamu gelisah, sebab semuanya itu harus
terjadi, tetapi itu belum kesudahannya. Sebab bangsa akan bangkit
melawan bangsa, dan kerajaan melawan kerajaan. Akan ada kelaparan
dan gempa
bumi di berbagai tempat." Matius 24:6,7.
Memang benar bahwa peperangan yang terjadi, bangsa melawan bangsa,
kerajaan melawan kerajaan sudah ada sejak zaman purba. Selalu ada
peperangan di atas lingkungan tertentu dan generasi satu kepada generasi
lainnya. Tetapi dalam generasi kita ini peperangan telah
memuncak dan meluas. Kita akan lebih mengerti arti perang dalam
zaman kita ini apabila kita memperhatikan Perang Dunia I dan Perang Dunia
II. Kini orang sedang merasa cemas terhadap Perang Dunia III.
Sementara peperangan terus berkecamuk dan tidak henti-hentinya. Pada
zaman kita inilah ketakutan-ketakutan yang baru telah menimpa
dunia-sesuatu yang tidak diimpikan oleh generasi sebelumnya.
Bruce Barton, menanggapi peperangan yang terjadi dalam zaman ini sebagai
berikut. "Perang bukanlah nama yang tepat untuk itu. Nama yang
sebenarnya untuk itu adalah neraka." Barton menambahkan, "Tidakkah
kita mau menyadari bahwa perang cara kuno itu sudah lewat, bahwa cara
perang baru jika terjadi di antara bangsa-bangsa maka keadaannya akan
menjadi seperti neraka ? Mengapa tidak menggunakan istilah neraka, dalam
tiap kalimat di mana terdapat perkataan perang ?"
Demikianlah peperangan yang terus berlangsung dalam zaman kita ini adalah
satu tanda menjelang kedatangan Yesus kembali. Sementara perang
berkecamuk terus di mana-mana dalam dunia ini, Kitab Suci menegaskan pula
bahwa ada seruan-seruan perdamian, dan usaha perdamaian sebagai tanda
kedatangan Yesus.
"Mereka mengobati luka putri umat-Ku dengan memandangnya ringan,
katanya : Damai sejahtera ! Damai sejahtera !, tetapi tidak ada damai
sejahtera." Yeremia 8:11. "Karena kamu sendiri
tahu benar-benar, bahwa hari Tuhan datang seperti pencuri pada malam.
Apabila mereka mengatakan, semuanya damai dan aman- maka tiba-tiba mereka
ditimpa oleh kebinasaan, seperti seorang perempuan yang hamil ditimpa oleh
sakit bersalin mereka pasti tidak akan luput." 1 Tesalonika
5:2,3.
Tampaknya adalah paradoks bahwa sementara kedengaran seruan perdamaian dan
usaha-usaha diadakan menuju kesejahteraan, masih terus saja peperangan
berkobar dan lebih hebat lagi!
Herbert Hoover, pada zamannya ketika ia menjabat sebagai Presiden A.S.
pernah berkata : "Kita berada pada permulaan dari satu abad keemasan
yang gemilang." Tetapi berbeda dengan pertanyaan itu, Alexander
Millerand, bekas presidan Perancis berkata : "Kita sedang berbaris
menuju perang di belakang bendera perdamaian." Sementara
berbicara perdamaian, sebenarnya pada waktu itu manusia menyediakan pula
senjata-senjata perang. Ini adalah tanda bahwa Yesus segera akan
datang dan hari kiamat sudah di ambang pintu. Bukankah tanda-tanda
itu sedang terjadi dalam zaman kita ?
2. TANDA-TANDA DI LANGIT
"Dan
akan ada tanda-tanda pada matahari dan bulan dan bintang-bintang, dan di
bumi bangsa-bangsa
akan takut dan bingung menghadapi deru dan gelora laut."
Lukas 21:25.
Akan ada tanda-tanda, dan apabila tanda-tanda itu diperhatikan, maka umat
Tuhan akan bersukacita dan diselamatkan pada hari kedatangan Yesus kembali.
Tetapi apabila tanda-tanda itu tidak dihiraukan, maka hari itu akan
menjadi malapetaka bagi mereka yang tidak bersedia ! Di manakah
tanda-tanda itu akan kelihatan ?
"Dan akan ada tanda-tanda pada matahari dan bulan dan bintang-bintang,
dan di bumi bangsa-bangsa akan takut dan bingung menghadapi deru dan
gelora laut. Orang akan mati ketakutan karena kecemasan berhubungan
dengan segala apa yang menimpa bumi ini, sebab kuasa-kuasa langit akan
goncang. Pada waktu itu orang akan melihat Anak Manusia datang dalam
awan dengan segala kekuasaan dan kemuliaan-Nya." Lukas
21:25-27. Apakah tanda-tanda di langit, pada matahari, bulan,
dan bintang-bintang itu terjadi pada zaman kita ini ? Bagaimanakah
tanda-tanda itu kelihatan ? Yesus mengatakan bahwa : "Segera sesudah
siksaan pada masa itu, matahari akan menjadi gelap dan bulat tidak
bercahaya dan bintang-bintang akan berjatuhan dari langit dan kuasa-kuasa
langit akan goncang." Matius 24:29.
Sejarah menyatakan bahwa segala tanda pada matahari, bulan dan
bintang-bintang itu telah terjadi.
Pada tanggal 19
Mei 1780, tiba-tiba matahari berubah
dan keadaan menjadi gelap-gulita seperti gelapnya tengah malam.
Inilah peristiwa yang terkenal dalam sejarah. Dalam Dictionary
Webster dikatakan bahwa "Burung-burung mengicaukan lagu malam
kemudian menghilang dan sepi, burung-burung dan unggas mencari tempat
tidur, hewan-hewan pergi ke kandang dan lampu-lampu dinyalakan di dalam
rumah-rumah." Yesus mengatakan pula bahwa "segala bintang
di langit akan gugur." Bagaimana hal itu bisa terjadi ?
Bagaimanapun orang mungkin merasa heran hal itu bisa terjadi, tetapi Yesus
telah menyatakannya dan hal itu adalah pasti adanya. Sejarah
mencatat bahwa pada malam 13 November 1833,
satu keributan telah terjadi karena bintang-bintang
berjatuhan dari langit. (gejala-gejala meteorik). The
American Journal of Science, melaporkan bahwa "Hampir tidak ada
tempat terluang di mana tidak ditutupi pada tiap saat oleh bintang-bintang
yang berjatuhan itu."
3. KEJADIAN DAN KEMEROSOTAN MORAL SEBAGAI TANDA KEDATANGAN YESUS
Dalam
zaman kita ini orang mengeluh hendak ke manakah dunia kita ini, dengan
segala gejala sosial yan g menonjol dan mengancam kehidupan masyarakat
modern ? kehancuran rumah-tangga, cinta-bebas, kawin-cerai, kejahatan,
perampokan, pencurian, pembunuhan, kenakalan anak-anak dan remaja, segala
jenis kepelesiran duniawi ?
Kitab Suci menjelaskan, "Ketahuilah bahwa pada hari-hari terakhir
akan datang masa yang sukar, garang, tidak suka yang baik, suka
mengkhianat, tidak berpikir panjang, berlagak tahu, lebih menuruti hawa
nafsu dari pada menuruti Allah. Sedangkan orang jahat dan
penipu akan bertambah jahat, mereka menyesatkan dan disesatkan."
2 Timotius 3:1,4,13.
Kita Suci juga memberikan amaran bahwa kenakalan anak dan remaja, adalah
gejala akhir zaman, "Mereka akan membual dan menyombongkan diri,
mereka akan jadi pemfitnah, mereka akan berontak terhadap orang tua dan
tidak tahu berterima kasih, tidak mempedulikan agama, tidak tahu mengasihi."
2 Timotius 3:2.
Mengenai gejala, menjalarnya cinta-bebas dan berbagai kejahatan seks dan
kemerosotan moral, telah dinyatakan pula sebagai tanda akhir zaman,"...
tidak dapat mengekang diri." 2 Timotius 3:3.
"Sebab sebagaimana halnya pada zaman Nuh, demikian pula halnya kelak
pada kedatangan Anak Manusia. Sebab sebagaimana mereka pada zaman
sebelum air bah itu makan dan minum, kawin dan mengawinkan, sampai kepada
hari Nuh masuk ke dalam bahtera, dan mereka tidak tahu akan sesuatu,
sebelum air bah itu datang dan melenyapkan mereka semua, demikian pulalah
halnya kelak pada kedatangan Anak Manusia." Matius 24:37-39.
Dari pernyataan dalam Kitab Suci ini, diyakinkan kepada kita bahwa masa di
mana kita hidup sekarang ini, adalah "akhir zaman" dan Yesus
sudah dekat akan datang kembali.
4. MALAPETAKA DAN BENCANA SEBAGAI TANDA KEDATANGAN YESUS
Dalam
zaman kita ini, semakin banyak terjadi malapetaka dan bencana alam yang
menggemparkan di berbagai tempat di dunia. Bencana ini merejalela,
di darat, di laut, dan diudara! Gempa bumi angin topan dan segala
jenis malapetaka telah meminta banyak korban manusia. Para ahli
memberikan
kesimpulan bahwa peristiwa-peristiwa serupa ini walaupun lebih
hebat dan mengerikan, telah menjadi semakin umum dalam zaman kita melebihi
dari zaman sebelumnya. Dan hal ini menjadi satu bukti, pula bahwa
kedatangan Yesus sudah dekat, karena Kitab Suci telah menjelaskan gejala
ini sebagai satu tanda.
Demikian pula dengan bala kelaparan yang masih menguasai berjuta manusia
dan berbagai penyakit yang tetap menjadi tantangan bagi ilmu kedokteran,
semuanya adalah menjadi tanda akhir zaman. "Dan akan terjadi
gempa bumi yang dahsyat dan di berbagai tempat akan ada penyakit sampar
dan kelaparan, dan akan terjadi juga hal-hal yang mengejutkan dan
tanda-tanda yang dahsyat dari langit." Lukas 21:11.
5. PERKEMBANGAN ILMU PENGETAHUAN SEBAGAI TANDA KEDATANGAN YESUS
Satu
tanda yang lain menjelang kedatangan Yesus itu telah dinyatakan pula dalam
Daniel 12:4.. "Tetapi
engkau , Daniel, sembunyikanlah segala firman
itu, dan meteraikanlah kitab itu sampai pada akhir zaman; banyak orang
akan menyelidikinya, dan pengetahuan akan bertambah."
Alangkah tepatnya nubuatan ini dalam zaman kita ini !
Penemuan-penemuan di bidang ilmu pengetahuan kini sudah sangat pesat dan
memuncak sehingga manusia sudah berhasil mendarat di bulan dan kembali
dengan selamat ke bumi. Usaha lebih lanjut sedang dilaksanakan
dengan giat untuk menuju ke planet lain dalam alam semeta ! Berbagai
penemuan modern dalam dunia kita ini, maupun di luar angkasa, menyatakan
dengan pasti bahwa hasil itu belum pernah disaksikan orang sejak
adanya manusia dalam dunia ini.
Selama beribu-ribu tahun yang lau hanya sedikit sekali yang dapat
dikatakan orang mengenai perkembangan ilmu pengetahuan. Bahkan
sampai 150 tahun yang lalu, dunia masih tetap seperti dalam zaman nenek
moyang ! Tetapi setelah muncul fajar abad ke-19 dunia ini
seolah-olah mulai bangun dari tidur dalam perkembangan ilmu pengetahuan !
Sejak waktu itu, hingga kini ilmu pengetahuan berkembang terus sehingga
seringkali hasil penemuan itu, telah melampaui batas pemikiran kebanyakan
orang! Kita sedang hidup pada akhir zaman !6. KEMAJUAN DI BIDANG EKONOMI DAN INDUSTRI SEBAGAI TANDA KEDATANGAN YESUS
Sementara
di satu pihak, bencana kelaparan, malapetaka dan berbagai kesusahan yang
melanda dunia
menjadi tanda kedatangan Yesus, juga di lain pihak ada pula
gejala kemewahan, penimbunan harta, dan kemajuan di bidang ekonomi dan
industri yang menjadi tanda akhir zaman.
"Emas dan perakmu sudah berkarat, dan karatnya akan menjadi kesaksian
terhadap kamu dan akan memakan dagingmu seperti api. Kamu telah
mengumpulkan harta pada hari-hari yang sedang berakhir."
Yakobus 5:3.
Dengan kata lain memuncaknya kemakmuran di antara bangsa-bangsa,
pertambahan kekayaan dan penimbunan harta adalah satu pertanda kedatangan
Yesus kembali.
Kita dapat membuktikan bahwa dalam zaman kita ini, tidak terbilang lagi
jutawan-jutawan sedang memenuhi dunia. Pasaran emas yang telah
menarik perhatian negara-negara dunia, adalah satu gejala penimbunan
kekayaan yang cepat sekali dalam zaman kita. Sesungguhnya tanda
inisedang terjadi di hadapan mata kita, dan ini pun menjadi satu amaran
bahwa Yesus sudah dekat datang kembali !
7. MASALAH BURUH DAN MAJIKAN SEBAGAI TANDA KEDATANGAN YESUS
Sementara
tanda penimbunan harta terjadi dengan pesatnya di dunia ini sebagai tanda
kedatangan Yesus, ada pula satu tanda lagi yang bergandengan dengan itu,
yaitu masalah kaum buruh, dan sikap serta tindakan kaum majikan.
"Sesungguhnya telah terdengar teriakan besar, karena upah yang kamu
tahan dari buruh yang telah menuai hasil ladangmu, dan telah sampai ke
telinga Tuhan semesta alam keluhan mereka yang menyabit panenmu."
Yakobus 5:4.
Mengenai tanda ini tidak perlu banyak komentar, karena kita dapat
membuktikan itu di mana-mana dalam dunia ini. Kaum buruh menuntut
upah yang lebih wajar, sementara kaum majikan mempertahankan ketentuan
upah, maka pertentangan antara buruh dan majikan pun berlangsung terus !
8. KESUSAHAN DI ANTARA SEGALA BANGSA DAN KETAKUTAN ADALAH TANDA KEDATANGAN YESUS.
Seorang
negarawan Inggris pernah berkata : "Di hadapan kita sekarang ini
adalah satu dunia yang sedang
sakit dengan kebimbangan yang hebat, lesu
dengan kekecewaan yang terjadi berulang kali... dan kita menyaksikan
sendiri hampir di seluruh muka bumi ini meluasnya kesusahan dan ketakutan."
Kesusahan dan ketakutan sedang merajalela di mana-mana. Baik di
antara bangsa-bangsa maupun dalam hati tiap manusia. Banyak bangsa
menjadi khawatir dengan berbagai ancaman maut karena senjata modern dan
alat-alat atom yang membinasakan. Banyak hati manusia diliputi
ketakutan karena bimbang menghadapi fakta-fakta kehidupan yang sebenarnya.
Apakah artinya peristiwa itu ? Yesus sendiri berkata : "Pada
waktu itu orang akan melihat Anak Manusia datang dalam awan dengan segala
kekuasaan dan kemuliaanNya." Lukas 21:27.
9. GERAKAN KEBANGUNAN ROHANI DAN PEKABARAN INJIL BESAR-BESARAN SEBAGAI TANDA KEDATANGAN YESUS
"Dan
injil Kerajaan ini akan diberitakan di seluruh dunia menjadi kesaksian
bagi semua bangsa, sesudah itu berulah tiba kesudahannya."
Matius 24:14. Nubuatan ini menyatakan bahwa pada waktu menjelang
kedatangan Kristus akan terjadi suatu gerakan pekabaran injil
besar-besaran di berbagai tempat di dunia ini. Ceramah-ceramah
Kitab Suci secara terbuka diadakan di segala tempat.
Perundinga n-perundingan pekabaran Injil dan kegiatan penyebaran Kitab Suci
atau bahan bacaan yang bersifat rohani akan membanjiri dunia. Orang
bertanya, "Bagaimanakah hal ini bisa terjadi, karena kejahatan
manusia makin bertambah, dan pada akhir zaman Secara lahiriah mereka
menjalankan ibadah mereka, tetapi pada hakikatnya mereka memungkiri
kekuatannya." 2 Timotius 3:5 dan Yesus sendiri berkata bahwa :
"Dan karena makin bertambahnya kedurhakaan, maka kasih kebanyakan
orang akan menjadi dingin." Matius 24:12.
Bagaimanakah suatu gerakan kebangunan rohani dapat di laksanakan di
seluruh dunia, sementara banyak orang tidak mempedulikan soal agama ?
Sebenarnya nubuatan ini bukanlah berarti bahwa gerakan kebangunan rohani
dan kegiatan memasyhurkan Injil itu, harus mendatangkan hasil membalikkan
hati semua manusia, melainkan bahwa gerakan kebangunan rohani dan
pekabaran Injil itu yang dijalankan secara meluas dan besar-besaran,
adalah satu tanda menjelang kedatangan Yesus Kristus. Dan dalam
zaman kita inilah gerakan kebangunan rohani dan pekabaran Injil itu sedang
dilaksanakan dengan cara yang intensif sekali oleh umat Tuhan. Maka,
tidak tiragukan lagi bahwa kita sedang hidup pada akhir zaman. Kini
pekabaran Injil telah dikabarkan di Asia, Afrika, Eropa, Amerika dan
mencapai hampir seluruh bagian dunia.
10. SIKAP UMAT ALLAH MENGHADAPI KEDATANGAN YESUS
Menekankan
pentingnya hari kedatangan Kristus kembali ke dunia ini, dan tanda-tanda
yang telah diberitahukan, maka Kitab Suci memberikan pula beberapa nasihat
petunjuk dan panggilan kepada tiap
manusia untuk mempersiapkan diri untuk
hari itu. Persediaan apa yang harus diadakan oleh tiap orang
menjelang hari kedatangan Yesus itu ? "Jadi, jika segala sesuatu ini
akan hancur secara demikian, betapa suci dan salehnya kamu harus hidup
yaitu kamu yang menantikan dan mempercepat kedatangan hari Allah."
2 Petrus 3:11.
"Sebab itu, hendaklah kamu juga siap sedia, karena Anak Manusia
datang pada saat yang tidak kamu duga." Matius 24:44.
Yesus telah menjanjikan keselamatan bagi tiap umat yang percaya kepada-Nya
dan mempersiapkan diri menunggu kedatangan-Nya. "Semuanya itu
Kukatakan kepadamu, supaya kamu beroleh damai sejahtera dalam Aku.
Dalam dunia kamu menderita penganiayaan, tetapi kuatkanlah hatimu, Aku
telah mengalahkan dunia." Yohanes 16:33.
|